Tuesday 26 November 2013

Selamat Datang di Rumah Hydroponic, Visi dan misi.

Selamat datang di rumah Hydroponic....

Saya persembahkan blog ini untuk siapa saja yang berminat untuk belajar hidroponik.

Saya bukan ahli hidroponik, apalagi pakar, saya hanya praktisi yang belajar hidroponik lewat internet. Saya senang berbagi, senang memberitahukan sesuatu yang bermanfaat bagi kehidupan manusia. Saya masih belajar ilmu hidroponik dari sana sini, terutama saya senang belajar dari praktek saya berhidroponik sehari2.

Saya sangat tertarik ilmu ini karena sangat bermanfaat sekali, terutama bagi saya yang sangat takut/jijik dengan cacing.

Saya sangat menikmati bercocok tanam secara hidroponik, suka sekali melihat pertumbuhan sayuran/tanaman dari hari ke hari, ini menghilangkan penat saya, stress saya, dan yang terpenting ini sangat bermanfaat, karena saya bisa memproduksi sayuran sehat sendiri dari halaman atau lahan rumah saya yang tak seberapa besar.

Visi saya :
Semakin banyak orang yang bisa menghasilkan sayuran segar, sehat tanpa pestisida dari rumahnya dengan hidroponik.
Semakin banyak anak muda(seperti saya hahahhaha) yang ingin terjun menjadi petani modern dg sistim hidroponik.
Agar secepatnya Indonesia ku tercinta tidak lagi mengimpor bahan pangan, tapi mandiri dari hasil pertanian sendiri, terutama kedelai.

Misi :
Terus mempromosikan hidroponik baik lewat dunia maya, pameran, maupun nyata.
Datang ke kepulauan2 terpencil yang minus sayuran/pangan untuk dilatih hidroponik.


No comments:

Post a Comment